Fungsi Oli Mesin Mobil dan Motor Selain Sebagai Pelumas
Seperti yang Anda tahu fungsi utama oli mesin adalah sebagai pelumas, yaitu meminimalisir gaya gesek antar komponen dalam mesin yang bergesekan atau saling tekan agar tidak cepat aus/terkikis atau rusak. Di dalam mesin merupakan perangkat mekanikal yang bergerak dalam kecepatan tinggi dan menghasilkan tenaga yang besar. Tanpa oli yang baik dan cukup maka suku cadang dalam mesin akan lebih cepat aus, panas, dan pecah/rusak atau setidaknya menjadi kurang optimal performanya. Contoh sederhana yang sering terjadi ketika mesin kehabisan oli adalah ring seher/piston ngunci atau macet. Namun bukan hanya itu, oli mesin memiliki fungsi-fungsi lain yang juga tak kalah penting.Foto Oli Mesin Mobil Motor Berbagai Merk |
Berikut ini manfaat lain oli mesin selain sebagai pelumas.
1. Fungsi Oli Sebagai Pencegah Kebocoran Kompresi
Oli mesin mengisi celah antara dinding silinder dan piston (seher) sebagai lapisan untuk mencegah kemungkinan terjadinya kebocoran kompresi pada ruang bakar. Bila terjadi kebocoran kompresi maka tenaga mesin akan berkurang atau mesin menjadi susah dihidupkan.2. Oli Mesin Berfungsi sebagai Pendingin
Selain proses pembakaran, ketika komponen logam dengan logam bergesekan dengan intensitas tinggi juga akan menghasilkan panas. Sirkulasi oli akan membantu mengurangi panas mesin mobil atau motor ketika hidup apalagi saat melakukan perjalanan jauh. Tanpa oli yang bagus dan cukup kapasitasnya maka mesin akan beresiko mengalami overheat atau teralu panas.3. Fungsi Oli sebagai Peredam Suara Mesin
Pada saat mesin motor atau mobil menyala, perangkat mekanikal yang bekerja di dalam mesin akan mengeluarkan suara yang khas. Bahkan jika terbiasa kita bisa menerka kondisi mesin dari suaranya. Kondisi dan kekentalan oli akan mempengaruhi halus atau kasarnya suara mesin, dalam hal ini suara pergerakan komponen di dalam mesin bukan knalpot. Ketika oli kotor atau lama tidak diganti maka suara yang dihasilkan mesin cenderung lebih kasar bahkan sampai klotok-klothok, begitu juga jika oli terlalu encer walaupun baru. Tapi juga bukan berarti kita boleh sembarangan mengganti oli mesin dengan yang jauh lebih kental agar suara mesin terdengar lebih halus karena itu justru akan memberatkan kerja mesin dan malah menimbulkan kerusakan. Oleh karena itu, pilih oli mesin yang kekentalan dan spesifikasinya sesuai standar yang direkomendasikan pabrik. Jika tetap ingin mengganti dengan oli yang lebih encer atau lebih kental maka harus sesuai batas kewajaran.4. Oli Mesin Berfungsi sebagai Anti Karat
Oli mesin mobil motor mengandung zat aditif yang berguna sebagai anti karat. Komponen di dalam mesin banyak yang terbuat dari bahan besi atau logam yang mudah berkarat. Jika komponen di dalam mesin berkarat maka akan mengotori dan membebani kinerja mesin.5. Oli Mesin Berfungsi sebagai Pembersih
Pelumas mesin mobil atau motor yang bagus mengandung zat aditif yang berfungsi membersihkan kotoran dari spareparts di dalam mesin. Kotoran akan terbawa ke filter oli sehingga tersaring dan oli menjadi bersih lagi. Itulah kenapa filter oli perlu diganti secara berkala.Jadi, jangan telat ganti oli karena fatal akibatnya. Semoga info mengenai fungsi oli mesin selain sebagai pelumas bermanfaat untuk Anda.
Komentar
Posting Komentar